Berita  

Eunis Khoerunnisa, Penyuluh Agama Islam PPPK KUA Malangbong, Raih Penghargaan dari Kementerian Agama Kabupaten Garut

Garut – Eunis Khoerunnisa, S.Sos.I., M.Ag., penyuluh agama Islam PPPK pada Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Malangbong, mendapat penghargaan dari Kementerian Agama Kabupaten ,Jumat (3 Januari 2025)

Penghargaan tersebut diberikan atas dedikasinya sebagai penyuluh agama yang paling banyak mendampingi pelaku usaha dalam proses sertifikasi halal.

Alhamdulillah, saya merasa sangat bersyukur bisa mendapatkan penghargaan ini. Semoga penghargaan ini bisa menjadi motivasi bagi saya dan rekan-rekan penyuluh lainnya untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, terutama dalam mendukung pelaku usaha agar produk mereka memperoleh sertifikasi halal, ujar Eunis dengan penuh rasa syukur.

Eunis menjelaskan bahwa untuk mendaftar sertifikasi halal, para pelaku usaha dapat mengunjungi langsung kantor urusan agama di tingkat kecamatan. Di sana, para penyuluh agama, yang juga berperan sebagai Pendamping Proses Produk Halal (PPPH), siap membantu memudahkan proses pendaftaran.

“Prosesnya cukup mudah, cukup datang ke KUA, bawa KTP, dan produk yang ingin disertifikasi. Setelah itu, NIB (Nomor Induk Berusaha) akan dibuatkan dan kita bantu untuk mendaftarkan sertifikasi halal,” tambah Eunis.

Sebagai penyuluh agama dan pendamping sertifikasi halal, Eunis juga menyampaikan himbauan kepada para pelaku usaha di Kabupaten Garut untuk segera mendaftarkan produknya agar mendapatkan sertifikasi halal. Menurutnya, hal ini bukan hanya kewajiban, tetapi juga dapat meningkatkan daya saing dan kualitas produk, yang pada gilirannya dapat mendukung kesuksesan usaha mereka.

“Sertifikasi halal itu penting, karena selain menjadi kewajiban bagi umat Muslim, juga dapat membantu produk naik kelas dan meningkatkan kepercayaan konsumen. Dengan adanya sertifikasi halal, insya Allah usaha akan semakin sukses,” tutupnya,”(Yusup)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *