Berita  

SMAN 1 Garut Gelar Seminar dan Workshop Lingkungan, Wujudkan Sekolah Hijau dan Zero Emission

Garut, – SMAN 1 Garut, di Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, terus memperkuat komitmen menjaga kelestarian lingkungan. Wakil Kepala Sekolah bidang Kesiswaan, Iya Bahtiar, menjelaskan tentang inisiatif sekolah dalam mendukung program lingkungan dengan mengadakan seminar dan workshop bertema “Strategi Pengelolaan Sampah di Lingkungan Sekolah.” Kegiatan ini diinisiasi oleh ekstrakurikuler Environcare 91, sebuah komunitas siswa yang peduli terhadap pelestarian lingkungan.

“Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk implementasi dari Kurikulum Merdeka yang memberi ruang kepada siswa untuk mengembangkan minat dan bakat, khususnya dalam bidang lingkungan hidup,” ujar Iya Bahtiar. Program ini sejalan dengan tiga program yang diimbau oleh Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat, yaitu Zero Food Waste, Green School, dan Zero Emission Zone, yang bertujuan mendorong sekolah menjadi kawasan ramah lingkungan.

SMAN 1 Garut juga menggandeng Dinas Lingkungan Hidup (DLH) untuk memberikan materi yang berkompeten, membantu siswa memahami pentingnya menjaga lingkungan sejak dini. Iya Bahtiar menambahkan bahwa untuk kelancaran acara ini, keterwakilan siswa dari tiap kelas serta organisasi ekskul seperti OSIS dan MPK turut dilibatkan,”pungkas.”(Yusup).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *