Garut, 9 Juni 2024 Acara silaturahmi yang diadakan oleh Kang Dedi Mulyadi di Ballroom Hotel Suminar, Kecamatan Tarogong Kaler, Kabupaten Garut, disambut dengan antusiasme tinggi oleh tamu undangan, khususnya ibu-ibu PKK dari berbagai desa se-Kabupaten Garut. Acara ini mengusung tema “Ngurus Lembur dan Nata Kota,” yang menekankan pentingnya kerja sama antara masyarakat desa dan pemerintah dalam membangun dan menata wilayah mereka.
Ketua panitia pelaksana, Yora, menyatakan bahwa kehadiran Kang Dedi Mulyadi di Garut merupakan momen yang sangat dinantikan. “Kehadiran Kang Dedi di Garut disambut dengan antusiasme oleh ibu-ibu PKK dari berbagai desa. Kami berharap momen ini menjadi momentum paling penting guna kepentingan bersama,” ujar Yora.sambungnya
pentingnya kolaborasi antara masyarakat dan pemerintah untuk mencapai tujuan bersama. Ia menekankan bahwa pembangunan yang berkelanjutan dan efektif hanya bisa terwujud dengan adanya sinergi yang kuat antara semua pihak.
“Ngurus lembur dan nata kota bukan hanya tugas pemerintah, tapi juga tanggung jawab kita semua. Dengan kerjasama yang baik antara masyarakat dan pemerintah, kita bisa menciptakan lingkungan yang lebih baik dan berkelanjutan,” ungkap yora
Acara ini juga menjadi ajang bagi ibu-ibu PKK untuk berbagi pengalaman dan ide-ide inovatif dalam mengelola desa mereka. Diskusi yang berlangsung hangat dan penuh semangat ini diharapkan dapat membawa perubahan positif dalam pengelolaan desa dan kota di Kabupaten Garut.
rasa terima kasih atas kesempatan untuk bertemu dan berdiskusi langsung dengan Kang Dedi Mulyadi. berharap acara seperti ini bisa terus dilakukan untuk memperkuat hubungan antara masyarakat dan pemerintah.
Dengan berlangsungnya acara ini, diharapkan dapat terjalin kerjasama yang lebih erat antara ibu-ibu PKK, masyarakat, dan pemerintah dalam membangun Kabupaten Garut yang lebih baik. Dukungan dan antusiasme yang ditunjukkan oleh para peserta menunjukkan bahwa semangat kebersamaan dan gotong royong masih sangat kuat di tengah masyarakat.
Acara silaturahmi ini bukan hanya menjadi ajang pertemuan, tetapi juga menjadi langkah awal menuju perubahan positif dan keberlanjutan dalam pengelolaan desa dan kota di Kabupaten Garut. Melalui kerja sama yang solid dan komitmen yang kuat, impian untuk memiliki lingkungan yang lebih baik dan tertata rapi bukanlah hal yang mustahil untuk dicapai”Ujar yora (Asep Yusuf)