Kota Cimahi,Kamis(11/12/2025)
Anggota DPRD Kota Cimahi dari Fraksi PKB,Kang Delatif merespons cepat aspirasi masyarakat dengan mengunjungi rumah seorang warga bernama Dadang (32 tahun) di Ciawitali RT 7 RW 9, Kelurahan Citeureup Kecamatan Cimahi Utara
Kunjungan ini didokumentasikan melalui sebuah unggahan video di platform Instagram miliknya yang menunjukkan Kang Dede latif berbincang-bincang langsung dengan Dadang di kediamannya.
Dalam kunjungannya, Kang Delatif berjanji akan membantu perbaikan yang dibutuhkan oleh Dadang.
“Perbaikan rumah Bapak Dadang tersebut akan diusahakan melalui jalur Pokok-Pokok Pikiran (Pokir) DPRD,” Jelasnya.
Kang Dede Latif memastikan masalah warga dapat segera ditangani dengan menggunakan anggaran pemerintah daerah(APBD) Kota Cimahi.
Langkah ini menunjukkan komitmen dan Kerja nyata Kang Dede Latif untuk mendengar dan menindaklanjuti keluhan warga di daerah pemilihannya yakni Daerah Pemulihan-1 (Kelurahan Cipageran dan Kekurangan Citeureup)
Ani H.

