Berita  

Coach Faran: Pakar UMKM Dukung ASIKKPRENEUR, Program UMKM Naik Kelas dari Pasangan Calon Walikota Bandung no 1 Dandan – arif

Dr. Faransyah Agung Jaya, SE., MSF., ACC., atau yang akrab disapa Coach Faran, dikenal sebagai pakar UMKM dengan gelar Doctor of Entrepreneurship dan pendiri Wiranesia Foundation. Ia juga tokoh di balik Lembaga Sertifikasi Profesi DigiPreneur Indonesia, serta salah satu penggagas program JakPreneur yang telah mengangkat sektor UMKM di Jakarta secara signifikan selama lima tahun terakhir di bawah kepemimpinan Gubernur Anies Baswedan.

JakPreneur adalah platform kolaboratif untuk pengembangan UMKM di Jakarta melalui ekosistem kewirausahaan yang mencakup startup, institusi pendidikan, dan pembiayaan. Hingga Agustus 2024, sebanyak 385.079 warga Jakarta telah bergabung dalam program ini. Menurut Coach Faran, “JakPreneur adalah salah satu upaya nyata pemerintah untuk memberdayakan UMKM di Jakarta. Pemimpin baru harus mampu membawa inovasi untuk melanjutkan pengembangan program ini.”

Di Kota Bandung, UMKM memiliki peran penting dalam perekonomian lokal dengan lebih dari 390.000 unit usaha mikro, kecil, dan menengah, yang sebagian besar adalah usaha mikro  . Data dari BPS Jawa Barat menunjukkan bahwa sektor ini mendominasi ekonomi lokal Bandung . Meskipun memiliki potensi besar, UMKM di Bandung masih menghadapi sejumlah tantangan, seperti akses permodalan yang terbatas yang menghambat pertumbuhan dan pengembangan usaha. Pelaku UMKM pun sering kali kesulitan dalam meningkatkan kualitas produk, sehingga mereka kurang kompetitif di tengah serbuan produk impor  .

Selain itu, banyak pelaku UMKM yang belum memiliki izin usaha resmi, yang menghalangi akses mereka ke berbagai bantuan pemerintah dan peluang kemitraan. Ditambah lagi, rendahnya literasi teknologi dan manajemen keuangan membuat mereka rentan dalam menghadapi dinamika pasar dan persaingan. Menurut Coach Faran, “Untuk membangun UMKM Bandung, kita memerlukan langkah strategis dan praktis, mulai dari pendaftaran, pelatihan, pendampingan, perizinan, pemasaran, hingga permodalan.”

Asep Juana, seorang pengusaha UMKM di Bandung, Sangat Mengapresiasi program ASIKKPRENEUR dari Pasangan Calon No 1 Dandan – Arief , “Kami salut dengan program ASIKKPRENEUR , sangat membantu UMKM dengan pelatihan menyeluruh, termasuk upaya peningkatan kualitas produk dan dukungan kemudahan akses permodalan sangat dibutuhkan.”

Calon Walikota Bandung, Dandan Riza Wardana, berkomitmen untuk menjadikan ASIKKPRENEUR sebagai program unggulan yang mengangkat UMKM Bandung menuju pertumbuhan yang positif dan kesejahteraan ekonomi yang berkelanjutan. Dandan, yang berpengalaman di pemerintahan, optimis bahwa UMKM Bandung mampu bersaing, baik di pasar domestik maupun internasional. Dengan mentalitas daya saing dan kreativitas anak muda Bandung, ASIKKPRENEUR siap membawa UMKM naik kelas!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *