Berita  

Resepsi Peringatan Pramuka Ke-63 tahun 2024 Sekda Serukan Gerakan Pramuka Wujudkan Generasi Unggul dan Adaptip

Dalam acara Resepsi Peringatan Hari Pramuka ke-63 tahun 2024, di Sekretariat Kwarcab Kab. Bandung di Kecamatan Baleendah Dr. H. Cakra Amiyana. S.T. MA hadir mewakili Pemkab Bandung.

Sekda turut menghadiri momentum tersebut seraya menyampaikan apresiasinya atas dedikasi dan semangat para anggota mencapai 323.808 orang ini, dalam mendukung program-program pembangunan di Kabupaten Bandung.

“Saya ingin sampaikan terima kasih atas partisipasi Pramuka Kabupaten Bandung, khususnya melalui program Pramuka Peduli dalam penanggulanan bencana gempa bumi yang terjadi di Kertasari, Pangalengan, dan sekitarnya,” ujarnya.

 

Terkait hal tersebut, sekda meyakini bahwa gerakan ini merupakan aksi nyata dari pengalaman Satya Darma Pramuka, khusunya dalam keikutsertaan membangun masyarakat.

“Dengan tema Pramuka Berjiwa Pancasila Menjaga NKRI, saya merasa tema ini sangat kuat dan relevan bagi kehidupan kita sebagai bangsa,” kata sekda.

Kemudian ia juga menuturkan Tri Satya Pramuka yang mencakup tiga unsur utama yaitu Religi, Nasionalisme, dan Kemanusiaan.

Semoga Pramuka Kabupaten Bandung senantiasa ikut berkontribusi pada proses pembangunan daerah di Kabupaten Bandung.

Andri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *