Garut, Sebuah acara makan gratis yang digelar oleh Hj. Yayah Rokayah, pengusaha Bakso IGA Garut, bersama Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Garut, H. Yudi Nugraha Lasminingrat, berlangsung sukses di rumah makan Bakso IGA Garut, Jalan Pembangunan, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Jumat (13 September 2024).
H. Yudi Nugraha, yang juga mencalonkan diri sebagai Wakil Bupati Garut berpasangan dengan dr. Helmi Budiman sebagai Calon Bupati Garut, menyampaikan rasa syukurnya atas kegiatan ini. “Kegiatan hari ini sangat luar biasa, dan saya sangat mengapresiasi Bu Hj. Yayah Rokayah. Beliau adalah putri Garut yang sukses berbisnis di Jakarta, tetapi masih tergerak untuk berkontribusi pada perekonomian Garut,” ujarnya.
Ia menambahkan bahwa inisiatif seperti ini sangat relevan dengan visi misi kepemimpinannya ke depan, terutama dalam memajukan para pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) di Kabupaten Garut. “Sebagai pengusaha dan Ketua Kadin di Garut, ini selaras dengan tujuan saya untuk memikirkan dan meningkatkan perekonomian para pelaku usaha di daerah ini,” tambah Yudi.
Sementara itu, Hj. Yayah Rokayah juga membagikan pengalamannya sebagai pengusaha yang telah berkarir selama 22 tahun di Jakarta. “Saat pandemi, saya kembali ke Garut dan melihat betapa besar potensinya. Saya mendirikan restoran, dan ternyata ribuan orang melamar kerja. Ini yang menginspirasi saya untuk berkontribusi lebih banyak bagi Garut,” katanya.
Hj. Yayah menjelaskan bahwa acara makan gratis ini adalah bagian dari inisiatif “Jumat Berkah” yang bertujuan membantu masyarakat sekaligus memotivasi generasi muda. “Saya ingin memberi wadah bagi anak muda yang punya potensi, dan membentuk beberapa komunitas seperti UMKM Anak Muda dan Ema-ema Militan. Harapannya, kita bisa sama-sama mendukung dr. Helmi Budiman dan H. Yudi Nugraha Lasminingrat dalam pilkada mendatang,” pungkasnya.
Acara ini tidak hanya menjadi bentuk kepedulian sosial, tetapi juga mencerminkan semangat kebersamaan dalam membangun ekonomi Garut yang lebih baik, terutama di sektor UMKM dan pemberdayaan generasi muda,”pungkas,”(Yusup)