Berita  

Kesbangpol Kabupaten Bandung Menggelar Peningkatan Kewaspadaan Konflik Sosial Pada Tahapan Pilkada Serentak

Pemerintahan Kabupaten Bandung melalui Badan Kesbangpol menggelar acara Peningkatan kewaspadaan konflik sosial pada tahapan Pilkada serentak di Kabupaten Bandung tahun 2004, melalui optimalisasi peran serta organisasi Islam dalam deteksi dini potensi konflik sosial.

Kegiatan ini melibatkan beberapa elemen masyarakat yang tergabung di Organisasi Islam (Ormas Islam) Se-Kab.Bandung yang berjumlah 100 orang yang berlangsung di Hotel Suran Raja Soreang, 9 September 2024.

Kepala Kesbangpol Kab.Bandung, Bangbang Sukmawijaya, M.Si dalam keteranganya menyampaikan, Pemerintahan Kabupaten Bandung memiliki kewajiban memastikan proses pemilihan Pilkada 2024 di Kab.Bandung berlangsung dengan aman, lancar, transparan dan Demokratis.

” Kegiatan ini merupakan komitmen dalam proses kehidupan demokrasi di Kabupaten Bandung yang sehat, dan bentuk ikhtiar dari Pemerintahan Kabupaten Bandung dalam mensukseskan penyelenggaraan pemilihan kepala daerah tahun 2024 nanti dengan memberikan pemahaman-pemahaman kepada para peserta yang merupakan tokoh masyarakat, supaya nanti dalam pelaksanaanya bisa kondusif,” ungkap Kaban Bangbang.

Sosialisasi ini penting dilakukan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya penyelenggaraan demokrasi yang baik, jangan Sampai terjadi seperti adanya penyebaran Hoax dari pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab apalagi nanti setelah adanya penetapan calon dari KPU, tentunya potensi kerawanan di masyarakat tensinya akan semakin tinggi. Jadi perlu kita sosialisasikan agar partisipasi masyarakat bisa terlibat dalam menciptakan kondusifitas di wilayah masing-masing.

“Keamanan ini tentunya bukan hanya tugas dari Pemerintah, baik itu aparat Kepolisian dan TNI, tetapi semua elemen masyarakat harus ikut terlibat sehingga ini menjadi tugas kita bersama,” tambah Kaban Bangbang.

Saya berharap, di Pilkada tahun 2024 partisipasi masyarakat akan meningkat. secara kualitas, agar masyarakat menyadari perannya sebagai pemegang kedaulatan dan juga harus cerdas jangan sampai menangkap berita-berita yang belum jelas kebenaranya.

Mari bersama-sama mendukung dan mengawal pemilihan kepala daerah di Kabupaten Bandung ini agar berjalan dengan aman, damai, transparan dan kondusif.serta berujung pada pemimpin baru yang diidam-idamkan masyarakat Kabupaten Bandung yang kompeten berintegritas dan mampu meningkatkan kesejahteraan bagi masyarakat Kabupaten Bandung, Pungkas Kaban Bangbang

Andri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *