Garut, 23 Juli 2024 Kontingen Cabang Olahraga (Cabor) Kecamatan Cisompet telah berhasil meraih prestasi gemilang dengan perolehan 7 medali emas dan 3 medali perak dalam Pekan Olahraga Atletik Kabupaten (Porkab) Garut. Keberhasilan ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi Kecamatan Cisompet yang telah bekerja keras untuk mencapai hasil tersebut.
Mukhamad Rasilan, Sekretaris KOK Kecamatan Cisompet, dalam wawancaranya menyampaikan bahwa atletik asal Kecamatan Cisompet masih memiliki kesempatan untuk menambah perolehan medali. “Selanjutnya akan ada pertandingan masuk pinal di dua kelas lagi. Mudah-mudahan bisa meraih medali emas kembali,” ujarnya dengan penuh harapan.
Ia juga menambahkan, “Untuk PORKAB Garut, semoga semakin maju ke depannya. Motivasi untuk atletik-atletik adalah selalu berlatih dan berlatih, khususnya untuk atletik Kecamatan Cisompet.” Harapan ini mencerminkan semangat yang terus berkobar untuk meraih prestasi yang lebih tinggi di masa mendatang.
Kecamatan Cisompet mengirimkan kontingen dengan 9 cabor dan total 99 atletik. Keberhasilan mereka dalam meraih medali emas dan perak ini tidak hanya menjadi kebanggaan bagi Kecamatan Cisompet, tetapi juga menjadi inspirasi bagi seluruh atletik untuk terus berlatih keras dan meraih cita-cita mereka.
Keberhasilan ini juga menjadi momen bersejarah bagi Kecamatan Cisompet yang telah menunjukkan dedikasi dan kerja keras dalam berbagai cabang olahraga yang dipertandingkan di Porkab Garut. Semoga prestasi ini terus berlanjut dan memberikan motivasi lebih besar bagi para atletik untuk mencapai kesuksesan di masa depan.(Yusuf/Irgun)